Mengawal Keamanan, Membangun Kesejahteraan: Polri di Tengah Masyarakat Mentawai

oleh -34 Dilihat
oleh

SIBERUT TENGAH – Brigpol Albertus Silok, Bhabinkamtibmas Desa Cimpungan dan Desa Saibi Samukop, terus menjalankan perannya dalam membangun kesadaran masyarakat melalui kegiatan Minggu Kasi yang berlangsung pada Minggu (13/4). Kegiatan ini sekaligus menjadi momen pengamanan ibadah Minggu di wilayah binaannya, Kecamatan Siberut Tengah, Kabupaten Kepulauan Mentawai.

Dalam kegiatan tersebut, Brigpol Albertus memberikan sosialisasi tentang sejumlah isu penting, mulai dari bahaya perjudian online, penyalahgunaan narkoba, isu SARA, berita hoaks, hingga pencegahan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur. Ia berharap masyarakat semakin waspada dan memiliki pemahaman yang lebih baik untuk menghindari ancaman yang dapat merusak kehidupan sosial.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat lebih memahami bahaya yang ada di sekitar mereka. Dengan kesadaran dan kewaspadaan yang baik, kita dapat melindungi generasi muda dan menjaga keharmonisan desa,” ujarnya.

Selain aspek keamanan, Brigpol Albertus juga mengajak warga untuk berkontribusi dalam meningkatkan ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan tidur untuk ditanami tanaman produktif. Menurutnya, langkah ini bisa menjadi solusi jangka panjang dalam memperkuat perekonomian desa sekaligus mengurangi ketergantungan terhadap bahan pangan dari luar.

Kapolres Kepulauan Mentawai, AKBP Rory Ratno A., S.E., M.M., M.Tr.Opsla, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan jajaran Bhabinkamtibmas di wilayah Siberut. Ia menekankan bahwa kehadiran Polri di tengah masyarakat harus lebih dari sekadar menjaga keamanan, tetapi juga berperan dalam aksi sosial dan pemberdayaan masyarakat.

“Kegiatan seperti ini membuktikan bahwa Polri bukan hanya sekadar penegak hukum, tetapi juga mitra dalam membangun kesejahteraan masyarakat. Saya berharap program seperti Minggu Kasi ini terus berlanjut dan semakin kuat dalam membantu masyarakat memahami berbagai tantangan sosial sekaligus mendukung kemandirian ekonomi desa,” ujar Kapolres Mentawai.

Kegiatan berlangsung penuh keakraban dan menunjukkan komitmen Polri dalam membangun sinergi yang lebih erat dengan masyarakat. Brigpol Albertus bersama jajaran Polsek Siberut terus berupaya menciptakan lingkungan yang aman, harmonis, dan sejahtera bagi masyarakat setempat.

Melalui langkah nyata seperti ini, Polri tidak hanya memperkuat posisinya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai penggerak dalam aksi sosial yang mendukung kesejahteraan masyarakat di Kepulauan Mentawai. (Grp)