Dua Gol Injury Time Darwin Nunez Menangkan Liverpool

oleh -217 Dilihat
oleh

Padang, kliksiar—Liverpool makin _kedinginan_ di puncak klasemen Liga Inggris.

Kepastian ini didapat, usai menang dua gol saat tandang di _Gtech_ _Community_ _Stadium_ kandang Brentford.

Adalah Darwin Nunez, striker asal Portugal yang menahbiskan dirinya sebagai pahlawan dalam pertandingan sabtu malam waktu Indonesia bagian barat.

Striker asal Uruguay tersebut mencetak gol di menit ke 91 dan 93, memecahkan kebuntuan selama 90 menit sebelumnya.

Gol pertama terjadi usai serangan balik yang cepat, gelandang Harvey Elliot memberikan umpan _thru_ _pass_ kepada Trent Alexander Arnold yang harus melakukan dua kali percobaan umpan sebelum berhasil diteruskan menjadi gol oleh Nunez. Gol menit ke 91 ini disambut gegap gempita ribuan fans Liverpool yang berada di tribun belakang gawang kiper Brentford yang dikawal Mark Flekken. Sayangnya selebrasi lepas kostum yang dilakukan Nunez membuat dirinya harus dihadiahi kartu kuning.

Sementara gol kedua dicetak masih melalui serangan balik cepat, dimana Federico Chiesa yang menerima umpan dari tengah, segera menggiring bola untuk kemudian diberikan kepada Elliot. Gelandang kidal ini kemudian menggiring bola dengan cepat yang memungkinkan Darwin Nunez membuka ruang. Usai menerima sodoran umpan dari Elliot, Nunez dengan cerdik mengelabui Nathan Collins bek Brentford, sebelum akhirnya melepaskan tembakan keras ke tengah atas yang mengenai tiang dalam gawang Brentford sebelum meluncur deras ke gawang yang dikawal Flekken.

Gol menit ke 93 disambut sorak sorai pendukung Liverpool. Dan skor 0-2 untuk kemenangan Liverpool bertahan hingga pluit akhir dibunyikan.

Kemenangan ini memperkokoh posisi Liverpool di puncak klasemen liga primer Inggris dengan 50 poin. Terpaut enam angka dari arsenal yang menguntit di urutan kedua. (Adh)